Keunikan Umur Burung Perkutut

Burung perkutut adalah salah satu hewan peliharaan yang memiliki umur yang panjang, dan saking panjangnya, terkadang burung perkutut bisa sampai menemai pemiliknya, hingga meninggal dunia. Saya belum menemukan literatur tentang umur pasti soal perkutut yang paling tua yang sudah ditemukan, tetapi ada beberapa orang di tempat kami yang sudah memelihara burung perkutut sejak puluhan tahun yang lalu, untuk waktu pastinya dia sudah lupa, tetapi perkiraan waktunya mencapai 40 tahunan. Jadi bisa dibayangkan betapa panjangnya umur dari burung perkutut ini.

Hanya saja untuk saat ini burung perkutut milik beliau, meskipun masih berkicau, tetapi kicauan yang dihasilkan sudah tidak semerdu dan seindah seperti dulu, waktu burung tersebut masih muda, bahkan malah burungnya tersebut sudah jarang bersuara. Tetapi bagaimanapun juga burung tersebut telah menemai kehidupan kenalan saya tersebut sejak lama, sehingga telah banyak peristiwa yang terjadi dalam kehidupan kenalan saya tesebut, yang telah dilalui bersama dengan burung perkututnya tersebut.

Buat kenalan saya tersebut tidak masalah jika suara burungnya sudah tidak sebagus dulu lagi, karena saat ini yang dia cari bukan merdunya suara perkututnya tersebut. Tetapi lebih kepada teman untuk menghabiskan sisa hidup bersama.

Banyak kenalan saya yang kecewa saat memelihara anjing atau kucing, bukan karena mereka tidak senang, tetapi karena umur mereka yang relatif lebih pendek dari pada umur kita, jadi saat hubungan batin antara pemilik dengan hewan peliharaannya sudah dekat sekali, seperti hubungan keluarga, maka matinya anjing atau kucing tersebut  bisa membuat rasa sedih yang sangat mendalam, maka jika digambarkan rasa sedihnya seperti ditinggalkan oleh keluarga dekat sendiri.

Hal ini bisa digambarkan yaitu misalkan umur seekor anjing adalah 10 tahun, maka dengan umur kita yang mencapai 70 tahun, bisa jadi kita akan menangis sebanyak 4 – 5 kali ditinggalkan mati anjing kita. Yang rasanya seperti ditinggalkan mati oleh keluarga dekat kita.

Tidak bisa kita pungkiri bahwa hewan peliharaan bagi sebagian orang bukan hanya sebagai pajangan atau hiasan semata yang mirip dengan perabotan kita. Karena bagi sebagian orang, terkadang hewan piaraan merupakan bagian dari hidupnya, yang bahkan sudah dianggap seperti anak atau saudara sendiri.

Tinggalkan Balasan