Hubungan antara Hutan Bakau dengan Kesehatan Udang Vaname di dalam Tambak

Pada saat kita memutuskan untuk membuat tambak udang vaname, pasti lokasi yang akan dipilih adalah daerah di dekat bibir pantai, atau setidaknya adalah tempat yang berdekatan dengan laut. Seperti kita tahu bahwa tanaman bakau adalah tanaman khas yang hanya tumbuh pada perairan dangkal yang berbatasan langsung dengan laut. Karena itu saat kita memutuskan untuk menjadi petambak udang vaname, maka kadang secara langsung maupun tidak langsung kita akan bersinggungan dengan tanaman bakau tersebut.

Secara kasat mata ada yang mengatakan bahwa hubungan antara luas hutan bakau berbanding lurus dengan persentase keberhasilan panen udang vaname kita. Sebenarnya ucapan ini juga berlaku bagi jenis udang yang lain, jadi tidak terbatas pada udang vaname semata. Jadi, jika luas Hutan bakau tersebut sangat luas dan jarak antar pohon bakau tersebut juga sangat dekat, maka kemungkinan besar panen udang kita juga tinggi, hal ini kurang lebih karena pengaruh dari serangan bibit penyakit yang sangat rendah. Tetapi jika luas lahan hutan bakau berkurang dengan drastis atau bahkan hilang sama sekali, maka hasil panen udang vaname kita juga akan merosot tajam, karena biasanya serangan dari bibit penyakit juga akan sangat ganas, menyerang udang yang kita budidayakan.

Fungsi dari hutan bakau sebenarnya tidak hanya sebagai benteng pertahanan dari serangan ganasnya ombak laut semata, tetapi hutan bakau juga dapat berfungsi untuk menjadi benteng pertahanan tambak udang kita dari serangan bibit penyakit yang datang dari luar. Dengan akar-akarnya yang kuat dan berbetuk seperti jaring, maka perakaran tanaman bakau ini bisa menyaring bibit penyakit dan berbagai mikroorganisme jahat, sehingga tidak sampai mencapai daerah tambak kita.

Selain dari akar tanaman bakau, masih ada jenis kerang-kerangan yang hidup di daerah perakaran tanaman bakau yang juga dapat menahan bibit penyakit dan juga dapat menahan berbagai zat berbahaya, agar tidak sampai menyerang dan mencemari tambak budidaya udang kita. Jadi sebenarnya kita mendapat penyaring ganda dengan adanya hutan bakau di sekitar tambak kita.

Karena itu dalam membuat tambak untuk budidaya udang vaname, sebaiknya jangan merusak tanaman bakau yang sudah ada di sana, kalaupun harus merusak, sebaiknya lakukan seminimal mungkin. Karena tanaman bakau tersebut memiliki manfaat yang cukup besar bagi kelangsungan udang yang akan kita pelihara, yang pastinya juga akan berdampak pada kelanjutan hasil panen.

Tinggalkan Balasan