Alasan Pakan Berbasis Daging Harus segera Dikeluarkan dari Tubuh, sedangkan Pakan Berbasis Tumbuhan harus Bertahan Selama Mungkin di dalam Tubuh

Pada beberapa artikel ke belakang, bahwa kita membahas tentang ikan nila dan ikan lele, yang seperti sudah dijelaskan pada artikel sebelumnya bahwa kondisi pencernaan ikan lele adalah jenis hewan yang karnivora sedangkan ikan nila adalah jenis ikan yang kondisi pencernaannya berbasis tumbuhan atau herbivora.

Lalu, apa yang terjadi, jika kondisi pencernaan ikan yang berbasis tumbuhan ini, diberi pakan yang berbasis daging terlalu banyak? Yang pertama, ikan bisa saja mengalami keracunan, karena pada dasarnya pakan berbasis daging mudah membusuk di saluran pencernaan ikan, karena itu sebisa mungkin ampas dan sisa pakan harus segera dikeluarkan dari dalam tubuh.

Pakan berbasis daging, akan menghasilkan gas di dalam saluran pencernaan, dan jika sudah terlalu banyak dan tidak bisa dikeluarkan, maka ikan akan nampak seperti kembung, yaitu perutnya akan membesar. Dan jika tidak ditangani dengan baik, maka ikan bisa saja akan segera mati.

Bahkan ikan lele saja, yang sistem pencernaannya berbasis hewan karnivora, sering di dapati mati karena kelebihan gas seperti ini. Jadi, pemberian pakan hijuan itu tetap diperlukan oleh hewan karnivora agar pencernaannya tetap terjaga dengan baik.

Lalu sistem pencernaan pada hewan herbivora seperti yang terdapat pada ikan nila, lumayan panjang dan berkelok-kelok khas hewan pemakan tumbuhan. Tujuan sistem pencernaannya dibuat sangat panjang dan berkelok-kelok ini, agar asupan gizi yang terdapat dalam pakan tumbuhannya, dapat terserap dengan lebih baik, dan lebih banyak.

Pada dasarnya kandungan gizi pada tumbuhan itu lebih sedikit dari pada pakan yang berbasis hewani, sehingga diperlukan kerja ekstra agar gizi yang terkandung di dalamnya dapat diserap sempurna.

Meskipun ikan nila, kondisi pencernaannya berbasis tumbuhan, tetapi bukan berarti ikan nila tidak bisa memakan pakan hewani. Tetap saja bisa, hanya saja jumlahnya harus dibatasi, lagi pula bagaimanapun juga pakan berbasis hewani memiliki kandungan protein yang sangat tinggi, dan kandungan protein inilah yang akan membuat ikan dapat tumbuh besar dengan cepat.

Tinggalkan Balasan