Beternak Ayam di Lantai Atas

anak ayam

Dalam beternak ayam ataupun beternak hewan yang lain, salah satu masalah pelik yang harus dihadapi adalah persoalan kotorannya, karena bagaimanapun juga setiap hewan pasti akan mengeluarkan kotorannya yang pastinya jika kotoran hewan peliharaan tersebut tidak segera kita bersihkan maka akan menimbulkan bau yang tidak sedap, dan pastinya juga akan sangat mengganggu.

Tetapi jika kita berternak ayam dan kita letakkan di lantai atas rumah, maka saat kotoran ayam tersebut tidak segera kita bersihkan maka akan menimbulkan bau yang tidak sedap dan tentu saja bau tersebut akan mengganggu seluruh penghuni rumah. Jadi yang menjadi permasalah saat kita memutuskan untuk beternak ayam di lantai atas rumah yaitu soal kebersihan kandang dan juga konsistensi untuk dapat secara rutin membersihkan kotoran ayam tersebut.

Selain dalam membersihkan kotoran ayam dan menjaga kebersihan kandang, maka kita juga harus dapat secara konsisten dalam memberikan pakan. Karena kita tahu bahwa tidak mungkin ayam peliharaan kita akan mendapatkan makanan alami saat kita menempatkannya di lantai atas, karena lantai atas rumah kita kebanyakan akan terbuat dari bahan beton bertulang, jadi semua kebutuhan pakan harus dapat kita cukupi. Dalam pemberian pakan tersebut juga termasuk dengan memberikan air minumnya.

Beberapa peternak ayam yang saya konfirmasi tentang keuntungan jika beternak ayam di lantai atas. Mereka mengatakan bahwa dengan cara ini, ternyata tingkat keamanannya lebih terjamin jika dibandingkan dengan beternak ayam di atas tanah. Hal ini karena pencuri yang akan melancarkan aksinya akan berfikir dua kali jika ingin mencuri, karena mereka harus bisa memanjat dulu ke lantai atas, sebelum bisa melancarkan aksinya.

Tetapi bagi beberapa peternak ayam petarung yang sudah berpengalaman mengatakan bahwa jika kita membudidayakan ayam petarung di lantai atas maka ayam yang akan kita hasilkan tersebut kemungkinan besar tidak akan bagus hasilnya, meskipun bibit yang kita ambil adalah dari jenis yang unggul. Mereka menganggap bahwa dengan beternak ayam petarung di lantai atas maka akan menurunkan harga jual ayam petarung mereka, karena kemampuan bertarungnya juga akan menurun.

Oleh sebab itu sebaiknya jika ingin mencoba beternak ayam di lantai atas maka jenis ayam yang akan kita budidayakan adalah dari jenis ayam biasa, ataupun bukan dari jenis ayam yang digunakan untuk bertarung, karena kemungkinan besar dapat merugikan kita dalam masalah penurunan harga saat penjualannya.

Tinggalkan Balasan