Manfaat air limbah kolam ikan lele

Kondisi tanah di rumah saya sebenarnya tidak terlalu subur, karena lahan rumah saya adalah tanah bekas kebun tebu, menurut cerita penduduk sekitar rumah, bahwa untuk memacu pertumbuhan tebu, memerlukan pupuk kimia buatan pabrik, dan proses pemupukan ini berlangsung selama bertahun-tahun, sehingga saat ini setelah tanah tersebut tidak ditanami tebu, unsur hara yang ada di dalam tanah tampaknya sudah habis.

Maka jika ingin mengembalikan kondisi tanah tersebut, maka perlu dilakukan pemupukan, hanya saja saya takut jika harus menggunakan pupuk kimia, karena mengetahui dampak dari penggunaan bahan kimia. Lagipula hasil dari kebun saya, tidak dijual tetapi untuk dikonsumsi sendiri, maka dari itu saya memelihara lele untuk dimanfaatkan air sisa kolamnya, saya menggunakannya sebagai pupuk organik.
air limbah kolam ikan lele

Di sini saya akan berbagi bagaimana dampak dari air kolam lele ini terhadap tanaman yang saya miliki, saya memiliki beberapa tanaman pisang kepok merah, setelah beberapa waktu pisang yang saya miliki ini tidak menghasilkan buah seperti sebelumnya, ada beberapa tetangga yang menyarankan untuk memberikan pupuk kimia saja, karena menurut dia bahwa di daerah sini tanahnya sudah tidak subur, jika tidak dipupuk dengan pupuk kimia, maka tanaman akan sulit tumbuh.

Tetapi saya tidak setuju, dan memilih untuk menggunakan air buangan dari kolam lele sebagai pupuk organik, dan setelah beberapa waktu hasilnyapun sudah tampak perbedaan dengan sebelumnya, yaitu dari segi jumlah buah pisang dalam satu tandan memiliki peningkatan, dan juga dari jumlah batang pohon pisangnya juga semakin banyak. Dari pengamatan kasat mata, pohon pisang yang saya beri air buangan kolam lele, memiliki, daun yang lebih lebar, dan juga batang pisang yang lebih besar dari pada yang tidak beri air buangan lele. Pengalaman ini juga dialami oleh peternak lain di daerah saya, yang menanam pisang juga.

air limbah kolam lele untuk pupuk tanaman pisang

Hasil seperti yang didapat dari tanaman pisang ini, juga nampak pada tanaman sayuran lain yang saya tanam, di sekitar tanaman pisang, seperti bayam dan daun singkong, bahkan untuk tanaman hiaspun juga manpak lebih segar dan lebih bagus, dari pada hanya diberi air biasa.
air limbah kolam lele untuk pupuk tanaman hias

Ada pembudidaya lele dari daerah lain, yang memiliki pengalaman yang serupa dengan pengalaman saya di sini. Tetapi dia mengerjakannya dengan cara yang lebih serius lagi, dalam mengolah air sisa kolam lelenya. Dia membuat kolam penampungan air sisa kolam lelenya, dengan bentuk permanen, setelah itu banyak orang yang datang ke tempat dia untuk meminta air buangan kolam lelenya, seingat saya hanya gratis pada waktu itu, tetapi jika sekarang semakin banyak yang meminta, saya mendengar juga ada orang yang memberikan uang seiklasnya sebagai tanda terima kasih.

Saya mendengar bahwa air sisa dari kolam lele tersebut akan digunakan untuk menyiram tanaman sayuran seperti tomat, sawi, bayam, dan lombok. ada petani lain yang bilang bahwa dia akan menggunakannya untuk menyirami tanaman padi dan tebu. Ada juga orang yang memiliki kebun pohon sengon yang juga datang untuk meminta air sisa kolam lelenya.

Intinya bahwa air kolam lele ini sangat baik untuk banyak tanaman, dengan pengalaman saya pribadi dan juga pengalaman dari beberapa teman, hanya saja untuk saat ini saya belum mengetahui secara pasti apakah air kolam lele ini, juga akan baik hasilnya untuk semua jenis tanaman. Karena data yang saya miliki saat ini hanya sebatas pada pengatan umum saja.

Tinggalkan Balasan