Menggunakan Obat Nyamuk di Dekat Kolam Ikan Koi

Seperti kita tahu, bahwa ikan koi adalah jenis ikan yang sangat sensitif terhadap perubahan, bahkan perubahan yang kecil sekalipun dapat mempengaruhi kondisi ikan di dalam kolam. Menurut beberapa teman ternyata beberapa obat tertentu juga dapat mempengaruhi kondisi dan kesehatan ikan.

Ada sebuah pengalaman yang diungkapkan oleh seorang teman beberapa waktu yang lalu, dia mengatakan bahwa ikan koi miliknya mengalami kematian masal secara mendadak, yang terjadi hampir ke semua ikan koi miliknya. Kira-kira waktu kematian semua ikan tersebut, hanya berlangsung selama beberapa jam saja, kira-kira sejak malam sampai pagi.

Teman saya ini bercerita, bahwa kejadian ini bisa sampai terjadi, karena malam sebelumnya dia bermaksud ingin bersantai, menikmati malam sambil melihat ikan koi yang ada di dalam kolam. Tetapi karena malam itu, sedang banyak nyamuk maka dia menyemprotkan obat nyamuk ke sekeliling tubuhnya, maksudnya agar nyamuk yang ada di situ mati semua, dan tidak mengganggunya lagi.

Dan memang teman saya ini mengungkapkan bahwa dia bisa menikmati malam yang tenang tanpa diganggu oleh nyamuk. Tetapi pada keesokan paginya teman saya ini menemukan banyak ikan koi miliknya yang mati, dan ikan-ikan tersebut sudah dalam keaadaan mengambang. Awalnya teman saya ini tidak tahu hal apa yang menimpa ikan koi miliknya tersebut.

Tetapi setelah beberapa waktu, dia mulai teringat bahwa tadi malam, mungkin saja obat nyamuk yang telah dia semprotkan, ada yang masuk ke dalam kolam. Dan dia sebelumnya tidak tahu bahwa obat nyamuk semprot tersebut, ternyata selain dapat membunuh nyamuk, juga bisa membunuh ikan koi miliknya.

Sekarang dia menyarankan kepada penghobi ikan koi yang lain, sebaiknya tidak menggunakan obat nyamuk semprot di dekat kolam ikan koi, agar tidak menyesal seperti dirinya sekarang.

Tinggalkan Balasan