Jenis Pakan untuk Ikan Hias

Saya pernah memiliki pengalaman pada saat akan membeli ikan hias di pasar ikan, pada saat itu ada salah seorang pedagang yang mengatakan bahwa jika ingin kualitas ikan hias yang sudah saya beli tersebut tetap terjaga, maka saya harus membeli jenis pakan yang digunakan oleh pedagang tersebut. Hal ini, dia katakan karena saya sebelumnya telah menyebutkan merk pakan yang saya gunakan.

Pada saat itu saya memang percaya saja, dan akhirnya saya membeli jenis pakan yang disebutkan oleh pedagang ikan tersebut. Tetapi saat sudah sampai di rumah, ternyata tidak semua jenis ikan saya menyukai jenis pakan yang disebutkan oleh pedagang tersebut, tetapi hanya ikan yang berasal dari jualannya saja yang menyukai pakan yang disebutkan tersebut, tetapi ikan dari pedagang yang lain tidak menyukainya.

Terkadang hal seperti ini terjadi pada kita, karena menurut pedagang yang satu pakan merk ini yang terbaik, tetapi menurut pedagang yang lain, merk yang satunya lebih berkualitas. Jadi, terkadang hal seperti ini membuat kita sebagai pembeli menjadi bingung.

Tetapi sekarang saya sudah tidak pernah lagi membeli pakan pada penjual ikan hias di pasar ikan. Hal ini karena setelah sekian lama memelihara ikan, ternyata pakan merk Prima Fied, entah yang ukuran Pf 800 atau yang lebih kecil seperti Pf 500. Ternyata lebih banyak disukai oleh ikan yang berasal dari berbagai jenis dan ukuran. Dan nampaknya pakan ini memiliki kandungan protein yang baik untuk pertubuhan ikan, sehingga warnanya tetap terjaga, dan pertubuhannya juga cepat.

Jadi, jika sebelumnya saya membeli pakan tertentu untuk satu jenis ikan hias, cara ini saya rasa lebih ribet, terutama untuk proses pemberian pakannya. Jadi saya pikir akan lebih praktis jika pemberian pakan ikan hias ini, hanya satu jenis saja meskipun ikan hiasnya ada beberapa jenis.

Tetapi meskipun pakan dari prima feed itu cukup baik untuk menjaga kualitas dari ikan hias kita, tetapi bagaimanapun juga tetap tidak dapat mengalahkan kualitas dari pakan alami (seperti cacing sutra, cacing tanah, mikro worm, kutu air, dll). Jadi, jika memang anda memiliki akses pada pakan alami, maka sebaiknya gunakan saja pakan tersebut, karena sampai saat ini saya masih belum menemukan ikan yang bisa menolak jika diberi pakan alami.

Tinggalkan Balasan