Penggunaan Air Hujan Untuk Mengairi Media Budidaya Cacing Sutra

Saat ini kondisi di rumah saya sedang banyak sekali hujan, sehingga rasanya hampir tidak ada hari tanpa hujan. Saya sering menggunakan banyak ember untuk menampung air hujan, karena ada beberapa pekerjaan yang tidak memerlukan air bersih, sehingga jika ada air hujan maka itu cukup membantu.

Maklum saja hal ini saya lakukan, karena di rumah saya menggunakan air sumur untuk memenuhi kebutuhan air bersihnya, sehingga jika ada air hujan maka dapat mengurangi penggunaan pompa air listrik, yang pastinya juga akan menjadi lebih hemat.

Seperti cerita saya pada artikel sebelumnya yang mengatakan bahwa cacing sutra adalah jenis hewan yang memerlukan air mengalir untuk dapat bertahan hidup, memang kebutuhan dari cacing sutra bukanlah selalu air yang bersih, tetapi air yang mengalir.

Untuk proses mengganti air yang mengaliri media cacing sutra milik saya ini, biasanya saya lakukan setelah beberapa hari, atau setelah terlihat bahwa air yang mengaliri tersebut telah berubah menjadi kotor.

Karena itu untuk memenuhi kebutuhan saya dalam mengairi media, saya sempat berfikir bahwa dari pada menggunakan air bersih dari sumur, maka tidak ada salahnya jika saya mencoba untuk menggunakan air hujan yang sudah ditampung ini.

Setelah beberapa hari ini saya mencoba menggunakan air hujan, ternyata tidak berdapak apa-apa pada perkembangan dan nafsu makan dari cacing sutra yang saya pelihara. Hasilnya masih sama seperti saat menggunakan air bersih dari sumur.

Pada awalnya saya sempat agak ragu, untuk menggunakan air hujan, dalam mengairi media budidaya cacing sutra ini, karena saya memiliki pengalaman bahwa ada beberapa jenis ikan yang bisa mengalami stress bahkan bisa sampai mati, jika menggunakan air hujan secara langsung, karena itu saya agak hati-hati dalam mencoba hal ini.

Jadi, setelah hasilnya diketahui seperti ini, maka sekarang setidaknya selama musim hujan ini, saya dapat mengganti air untuk mengairi media budidaya cacing sutra sesering jumlah turunnya hujan.

    • Deni a on 11 November 2020 at 10:52 pm

    Reply

    Terima kasih banyak artikelnya, tipsnya sangat membantu sekali

      • Remi on 16 November 2020 at 9:14 pm
      • Author

      Reply

      terima kasih juga sudah mau berkomentar

Tinggalkan Balasan