Jenis Pakan yang Cocok untuk diberikan pada Cacing Sutra

Bagaimanapun juga cacing sutra adalah mahkluk hidup yang memerlukan makanan untuk menunjang hidupnya. Tetapi makanan cacing sutra ini agak berbeda dengan makanan kucing atau anjing, yaitu cacing sutra tidak memakan menggunakan mulut untuk mengunyah makanannya, setelah mengambil makanannya kembali.

Cacing sutra menggunakan corong dalam tubuhnya untuk menghisap makanan yang ikut terbawa bersama arus air, sehingga bentuk makanan yang berukuran kecil menjadi sangat efektif untuk diberikan kepada cacing sutra. Tetapi jika makannya agak besar, biasanya cacing sutra akan menghisapnya pelan-pelan, jadi pasti memerlukan waktu yang lebih lama, malah terkadang jika makannya terlalu besar maka makanan tersebut malah membusuk lebih dulu, sebelum dimakan cacing sutra.

Selain makanan yang berukuran kecil, makanan yang efektif diberikan kepada cacing sutra adalah makanan yang bertekstur lembut, jadi meskipun bentuk makanan ini agak besar, tetapi jika pakan tersebut teksturnya lembut, maka cacing tetap akan bisa memakannya dengan baik.

Selain itu perlu diingat juga bahwa kebanyakan hewan, akan dapat tumbuh dan berkembang dengan baik jika di dalam pakan yang diberikan tersebut, jumlah proteinnya cukup banyak. Sehingga jumlah protein yang diberikan akan berbanding lurus dengan pertumbuhan dan perkembangan cacing sutra.

Selain itu saya perlu mengingatkan bahwa cacing sutra adalah hewan yang pasif dalam mencari makan, sehingga cacing sutra tidak akan memburu makannya, tetapi cacing sutra akan menunggu sampai makanan tersebut yang mendatanginya.

Cacing sutra adalah hewan yang tinggal di dasar perairan, sehingga pakan mengambang di permukaan air, menjadi tidak efektif jika diberikan kepada cacing sutra, karena pakan tersebut akan menjadi sulit dijangkau oleh cacing sutra, sehingga pakan yang mengambang hanya akan melewatinya saja. Karena itu sebaiknya memberikan pakan cacing sutra dengan sesuatu yang tenggelam saja.

Kalau boleh saya simpulkan, maka pakan yang sangat cocok untuk diberikan kepada cacing sutra adalah pakan yang tenggelam, kemudian pakan tersebut juga harus memiliki kandungan protein yang cukup tinggi, kemudian ukuran dari pakan tersebut sebaiknya berukuran yang sangat kecil, atau seukuran dengan mulut cacing sutra, dan jika bisa makanan tersebut juga harus bertekstur lembut.

Yang saya tuliskan pada artikel ini adalah kriteria makanan yang cocok untuk diberikan pada cacing sutra, tetapi bentuk dari makan tersebut akan saya bahas pada artikel selanjutnya.

    • Fahmi on 10 Oktober 2020 at 11:17 am

    Reply

    Judul artikel nya terlalu meyakinkan, namun isi nya mengecewakan.

      • Remi on 11 Oktober 2020 at 6:01 am
      • Author

      Reply

      Mohon maaf sebelumnya, karena memang artikel ini berdasarkan pengalaman pribadi, maka sering kali pengalaman tidak sesuai dengan ekspektasi pembaca.

Tinggalkan Balasan